Polres Bartim Gelar Latihan Pra Operasi Bina Karuna Telabang 2023
Polres Bartim - Polda Kalteng, dalam upaya menjaga keamanan dan mencegah terjadinya Karhutla (Kebakaran Hutan dan Lahan), Polres Barito Timur (Bartim) jajaran Polda Kalimantan Tengah (Kalteng) telah melaksanakan Latihan Pra Operasi Bina Karuna Telabang 2023. Kegiatan Latihan Pra Operasi Bina Karuna Telabang 2023 digelar di Aula Pratisara Wirya Polres Bartim. Kamis (22/06/2023)
Dalam kegiatan ini dipimpin oleh Wakapolres Bartim Kompol Andika Rama, S.I.K., didampingi Kabag Ops Polres Bartim AKP Sri Mulyono, S.H., dan dihadiri oleh PJU Polres Bartim, Pa Polres Bartim, dan personel yang terlibat dalam Operasi Bina Karuna Telabang 2023.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mencegah pembakaran hutan dan lahan serta menciptakan situasi yang kondusif di wilayah Kabupaten Bartim.
Dalam sambutannya, Kapolres Bartim AKBP Viddy Dasmasela, S.H, S.I.K., melalui Wakapolres Bartim Kompol Andika Rama, S.I.K., menyampaikan beberapa arahan kepada peserta latihan. Ia mengajak seluruh personel yang terlibat untuk melaksanakan tugas dengan semangat dan tanggung jawab. Operasi Bina Karuna Telabang ini diarahkan untuk melakukan tindakan pencegahan, termasuk melakukan sosialisasi dan himbauan kepada masyarakat agar tidak membakar hutan dan lahan.
Wakapolres Bartim juga menekankan pentingnya menggunakan brosur, spanduk, dan maklumat dari Kapolda Kalteng yang melarang pembakaran hutan dan lahan. Narasumber yang dihadirkan dalam latihan diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan bekal kepada peserta operasi, sehingga mereka dapat melaksanakan tugas operasi dengan baik dan benar.
Operasi Bina Karuna Telabang 2023 dijadwalkan berlangsung selama 20 hari, dimulai dari tanggal 23 Juni hingga 12 Juli 2023. Dalam operasi ini, Polres Bartim berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap bahaya pembakaran hutan dan lahan, serta mencegah terjadinya Karhutla di wilayah Kabupaten Bartim.
Pelaksanaan operasi ini didukung oleh anggaran yang berasal dari APBN yang telah dialokasikan ke Polres Bartim.
Dengan adanya Latihan Pra Operasi Bina Karuna Telabang 2023 ini, diharapkan kesadaran masyarakat dapat semakin meningkat dalam menjaga kelestarian hutan dan lahan serta mencegah terjadinya bencana kebakaran yang merugikan banyak pihak. (ADs)
Posting Komentar