Bhabinkamtibmas Desa Dayu Peran Aktif Antisipasi Kerawanan Lingkungan
Polres Bartim -Polda Kalteng - Guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, yang serta kepedulian terhadap lingkungan Desa. Bhabinkamtibmas Desa Dayu Bripka Jaya Saputra, laksanakan Sambang berikan Himbauan Kamtibmas kepada perangkat Desa Dayu. Senin (20/3/2023) Pagi
Kapolsek Dusun Tengah IPTU Supriyadi, S.H., M.H,, melalui Kanit Binmas Polsek Dusteng Aiptu Salmon Tarigan, menjelaskan bahwa Bhabinkamtibmas memiliki peran dan fungsi yang sangat penting di Desa, karena sebagai ujung tombak mata telinga pimpinan, di samping itu juga Bhabin harus mampu mengendalikan keamanan dan ketertiban masyarakat di Desanya.
Sekretaris Desa ( Sekdes) mengatakan evaluasi terhadap lingkungan dalam 1 bulan terakhir di Desa Dayu cukup Aman dan Kondusif, jumlah permasalahan yang di temukan tidak ada (Nihil), hal tersebut karena peran serta Bhabin dan Babinsa yang Aktif ke Desa yang selalu berikan Himbauan Kamtibmas.
Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Bhabinkamtibmas untuk mencegah, Antisipasi terjadinya Gangguan Keamanan dan Ketertiban lingkungan. (JjD/)
Posting Komentar