Barut
Parmana Setiawan: Keteladanan Pemimpin Jadi Inspirasi bagi Dunia Pendidikan Barito Utara
Muara Teweh, sinarborneonews.com – Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara, H Parmana Setiawan, memberikan apresiasi tinggi kepada Bupati Barito Utara H. Shalahuddin, yang turun langsung memimpin apel pagi bersama jajaran Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Utara, Kamis (13/11/2025).
Apel yang berlangsung di halaman Kantor Dinas Pendidikan tersebut diikuti oleh Kepala Dinas Pendidikan Syahmiluddin A. Surapati, para Kepala Bidang, Kepala Seksi, serta seluruh staf dan tenaga administrasi, dengan suasana penuh semangat dan kekompakan.
Menanggapi hal tersebut, H. Parmana Setiawan menilai langkah Bupati yang memimpin langsung apel di instansi merupakan bentuk keteladanan nyata seorang pemimpin dalam menumbuhkan budaya kerja yang disiplin dan berintegritas di kalangan ASN.
“Kehadiran Bupati di tengah jajaran ASN, apalagi langsung di Dinas Pendidikan, adalah bukti komitmen beliau terhadap pembinaan dan peningkatan etos kerja aparatur. Ini menjadi contoh baik dan motivasi bagi seluruh pegawai,” ujar H. Parmana Setiawan, Jumat (14/11/2025).
Menurutnya, dunia pendidikan memang harus menjadi teladan dalam penerapan nilai-nilai kedisiplinan dan saling menghargai, karena guru dan tenaga kependidikan merupakan panutan bagi generasi muda.
“Jika ASN dan tenaga pendidik bekerja disiplin, menghormati pimpinan dan rekan sejawat, serta memiliki semangat melayani, maka pendidikan di Barito Utara akan maju dan menjadi contoh bagi daerah lain,” tambahnya.
Parmana Setiawan juga mengapresiasi langkah Kepala Dinas Pendidikan Syahmiluddin A. Surapati yang menegaskan komitmen menindaklanjuti arahan Bupati dengan meningkatkan kedisiplinan dan etos kerja di seluruh unit kerja. Ia berharap semangat kebersamaan ini terus dijaga dan diterapkan di seluruh lingkungan pemerintahan daerah.
“Kami di DPRD akan selalu mendukung upaya pemerintah daerah dalam memperkuat budaya kerja yang disiplin, beretika, dan berorientasi pelayanan. Karena disiplin bukan hanya kewajiban ASN, tapi cerminan integritas pemerintahan,” ungkapnya.
“Keteladanan dimulai dari pimpinan. Apa yang dilakukan Bupati Shalahuddin harus menjadi inspirasi bagi semua,” pungkas Parmana Setiawan.
Sebelumnya dalam arahannya, Bupati H Shalahuddin menekankan pentingnya disiplin, tanggung jawab, dan sikap saling menghargai sebagai fondasi utama membangun kemajuan daerah, terutama dalam dunia pendidikan yang menjadi salah satu sektor prioritas Pemkab Barito Utara.
“Disiplin adalah kunci kemajuan. Mari kita mulai dari hal sederhana seperti berpakaian rapi, hadir tepat waktu, dan melaksanakan tugas dengan semangat berprestasi,” ujar Bupati dalam amanatnya.
Apel pagi tersebut diakhiri dengan pesan Bupati agar seluruh jajaran Dinas Pendidikan terus menjaga semangat kerja, meningkatkan profesionalisme, dan menjadi teladan dalam penerapan nilai-nilai disiplin serta saling menghargai baik di lingkungan kerja maupun masyarakat.(IST/Adv/sbn).
Via
Barut
Posting Komentar